Kunci Sukses Anti Gagal : Cara Membangun Bisnis dari NOL Sampai Sukses dan Bahagia

Summary of National best sellers : Work Less Earn More.

Lukas Purba W
3 min readAug 8, 2024
Photos by Priscilla Du Preez 🇨🇦 on unsplash

Menurut Anda apa yang membedakan bisnis yang berhasil dan yang tidak ? Simpel saja, bisnis yang tidak sukses berarti bisnisnya tidak tepat, bisnisnya tidak jalan, bisnisnya ditinggal.

Tapi sebelum baca lebih lanjut, silakan ulangi kata-kata ini dengan suara keras!

Sukses adalah tanggung jawab pribadi saya
dan itu adalah keputusan yang baik,
Saya berjanji untuk selalu bersemangat di hidup saya,
Saya sadar bahwa kegagalan sementara akan membawa sukses jangka panjang

Ketahuilah teman-teman, semuanya dimulai dengan pola pikir yang benar dan kondisi hati yang benar. Jika anda dalam keadaan bersedih, bersemangatlah karena Anda sudah berjanji!

Lalu bagaimana supaya bisnis bisa berjalan dengan sukses ? Caranya carilah bisnis yang tepat, jalani bisnisnya, dan jangan ditinggal. Mari kita bahas satu per satu.

A. Milikilah Bisnis yang Tepat

Bisnis yang tepat harus memiliki salah satu dari 7 kriteria di bawah :

  1. Membuat dunia menjadi lebih baik
  2. Membuat orang lain bersemangat
  3. Membuat orang lain jadi lebih kaya
  4. Membuat orang lain hidupnya lebih indah
  5. Membuat orang lain lebih sehat
  6. Membuat orang lain lebih bahagia
  7. Membuat orang lain lebih harmonis

Bisnis fokus untuk memberi manfaat bagi orang lain, kita mendapat uang untuk semakin bermanfaat bagi orang lain. Ide pun tidak usah terlalu berkhayal yang penting masuk kriteria.

B. Jalani Bisnisnya pakai Resep Berikut

Jangan sampai bisnisnya dimulai, kemudian tidak tahu mau dibawa kemana, jadi ikuti prinsip ini :

  1. Keyakinan : Segala yang bermanfaat pasti dicari, yakin saja
  2. Goal : Contoh top 1 nasi padang paling profit
  3. Alasan yang kuat : Kalau bosan, alasanmu kurang kuat
  4. Belajar dan kerja dari yang terbaik
  5. Action become habit
  6. Bentuk sistem untuk Peka + Monitor + Lapor
  7. Adaptif dan Persisten

Gunakan 7 Prinsip di atas saat kita lemah, loyo, dan bosan saat berbisnis

C. Bisnisnya Jangan Ditinggal

Kalau bisnis sudah jalan dengan sistemnya, jangan semena mena ditinggal, tapi lakukan hal ini :

  1. Bentuk sistem untuk faktor kali (jangan menukar waktu dengan uang)
  2. Pilih jenis bisnis yang menghasilkan income besar
  3. Minta bantuan orang lain & teknologi
  4. Optimalisasi layout kerja dan sistem kerja
  5. Belajar marketing
  6. Belajar kontrol
  7. Fokus passive income dan investasi (termasuk investasi leher ke atas)

Fokus ke skalabilitas dan automasi, jangan mau puas dengan keadaan sekarang, tingkatkan nilai manfaat bisnis Anda.

Akhir kata, semua ini hanyalah konsep yang masing-masing bisa digali lebih dalam, tapi yang perlu diingat adalah sepintar-pintarnya Anda dalam teori bisnis jika tanpa action maka semuanya sia sia.

Tuliskan action plan Anda
Saya akan membuka bisnis …… pada tanggal ……. karena bisnis ini bermanfaat bagi orang lain dengan cara ………. Bisnis ini akan menghasilkan Rp ……… / bulan. Dan saya akan selalu belajar menjadi yang terbaik, bersemangat dan bahagia dalam mengusahakannya!

Selamat Anda telah 1% lebih pintar dalam membuka bisnis maupun mengelola bisnis. Tetap semangat!

Ruang terbesar di alam semesta adalah ruang untuk meningkatkan diri dan manfaat diri.

Sign up to discover human stories that deepen your understanding of the world.

Free

Distraction-free reading. No ads.

Organize your knowledge with lists and highlights.

Tell your story. Find your audience.

Membership

Read member-only stories

Support writers you read most

Earn money for your writing

Listen to audio narrations

Read offline with the Medium app

--

--

No responses yet

Write a response